Kaca laminated merupakan jenis kaca yang terdiri dari tiga lapisan berupa Poly Vinyl Buthryal (PVB) yang memiliki ketebalan 0,76 mm, yang diapit oleh dua kaca dengan ketebalan masing-masing 2 mm. Lapisan PVB ini berfungsi memberikan ketahanan sehingga kaca ini tahan benturan.
Ciri khas kaca laminated ini yakni teksturnya yang kaku. Meskipun kaca ini berbentuk seperti sandwich karena berlapis, tapi kaca laminated memiliki distorsi optik rendah sehingga mata bisa melihat pemandangan ke arah luar. Maka dari itu, kaca laminated ini juga sangat cocok bila digunakan untuk kaca mobil atau windshield.